Sukses

Tata Siap Ekspansi ke AS

Perusahaan mobil India, Tata Motors akan memasarkan Tata Nano, mobil termurah di dunia ke Amerika Serikat (AS).

Liputan6.com, New York: Perusahaan mobil India, Tata Motors berharap dapat memasarkan mobil termurah di dunia, Tata Nano ke Amerika Serikat (AS) dua tahun mendatang.

"Kami perlu memenuhi semua standar emisi dan standar keamanan. Kami berharap dalam dua tahun berikutnya kami dapat menawarkannya di AS," Ratan Tata, Komisaris Tata Motors, baru-baru ini.

Berdasarkan laporan Reuters, Tata Motors berencana menawarkan mobil murah versi Eropa dengan biaya sekitar 2.300 dollar AS atau Rp 23 juta pada 2011.

Tata mendapat ide untuk membuat sebuah mobil yang bisa dimiliki orang menengah ke bawah. Mobil berkapasitas empat penumpang  itu sangat irit karena hanya mengkonsumsi satu liter bensin untuk 28 kilometer. Tata Nano dipamerkan pada Januari 2008. Namun, produksi mobil itu terganggu protes lahan di mana pabrik mobil dibangun. Mobil murah ini akan tersedia di India bulan Juli mendatang dengan sistem lotere untuk memilih 100.000 pemilik pertama.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini