Sukses

HYbrid4, Hibrida-Diesel Ramah Lingkungan

Persaingan kendaraan hemat bahan bakar dan ramah lingkungan rupanya membuat produsen mobil asal Prancis Peugeot gerah. Peugeot pun meluncurkan kendaraan hibrida diesel, 3008 HYbrid4.

Liputan6.com, Paris: Pabrikan mobil asal Prancis, Peugeot ingin membuktikan diri sebagai merek terbaik di ajang Frankfurt Motor Show 2009. Peugeot membuktikan ambisinya itu dengan mewujudkan perpaduan antara kendaraan hemat bermesin diesel dengan tenaga listrik. Meski teknologi tersebut terbukti sulit untuk dikembangkan, Peugeot telah berhasil mengembangkan teknologi itu dengan meluncurkan kendaraan hibrida-diesel yang diberi nama 3008 HYbrid4.

Yahoocars baru-baru ini melansir, bentuk kendaraan mutakhir tersebut hampir mirip mobil produksi massal pada umumnya. Pada musim semi 2011 mendatang, masyarakat Eropa sudah dapat menjumpai mobil ini di dealer.

HYbrid4 menawarkan tingkat polusi dari emisi gas beracun karbon dioksida atau CO2 yang rendah yakni hanya sebesar 99 gram per kilometer. Tak ketinggalan tingkat efisiensi bahan bakar yang lebih hemat 35 persen dibanding mesin yang hanya bertenaga diesel. Cara kerja kendaraan tersebut sama seperti yang diaplikasi Toyota Prius, membiarkan kendaraan melaju di kecepatan rendah dengan bantuan tenaga listrik dengan pengerak roda belakang.(AND)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.