Sukses

Velomobil Otomotif Buatan Sendiri

Kondisi yang sangat mendesak, sering membuat orang menjadi kreatif. Itulah yang dilakukan seorang pria di Inggris. Ian Fadoe menciptakan mobil kreasinya sendiri, terinspirasi oleh sepeda roda tiga.

Liputan6.com, Staffordshire: Harga bahan bakar bensin yang melambung, membuat seorang warga di Inggris menciptakan mobil kreasinya sendiri. Mobil berbentuk roket ini disebut sebagai velomobil. Ian Fardoe membuat mobil yang irit bensin, sangat murah. Mobil itu terbuat dari plastik buatan correx yang sangat kuat, jadi ramah lingkungan. Pria berusia 39 tahun ini merancang mobil murahnya dengan mendapatkan inspirasi dari sepeda roda tiga.

Setiap hari pria yang berprofesi sebagai mekanik ini mengendarai mobil karyanya ini ke kantor. Meskipun banyak keunggulan, namun mobil ini hanya bisa digunakan oleh dirinya sendiri. Mobil ini hanya berisi ruang kemudi. Mobil buatan Ian Fardoe bisa melaju hingga 10 km. Saat mengendarainya, Fardoe hanya mengenakan celana pendek dan kaus singlet karena cuaca di dalam mobilnya bisa mencapai 20 derajat celcius. Ia bahkan menyebut mobilnya dengan sebutan mobil sauna.

"Saya merasa bangga dengan mobil buatan saya. Ketika saya melaju, semua orang bahkan menatap ke arah saya. Jadi seperti selebritis," ungkapnya seperti dilansir dari situs metro.co.uk. (Vin)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.