Sukses

Porsche Panamera Usung `Jeroan` V6 dan V8

Dibangun dengan platform MSB, Porsche Panamera akan hadir dengan opsi mesin yang lebih garang daripada mobil keluaran Volkswagen dan Audi.

Liputan6.com, Jakarta - Mesin menjadi salah satu aspek yang diperhitungkan pabrikan otomotif asal Jerman, Porsche, dalam menyiapkan generasi terbaru dari model Panamera.

Disitat Autocarindia, Senin (24/3/2014), dibangun dengan platform MSB, Porsche Panamera akan hadir dengan opsi mesin yang lebih garang daripada mobil keluaran Volkswagen dan Audi. Kabarnya, Panamera hadir dengan opsi mesin V6 dan V8.

"Porsche akan memiliki tunggangan bermesin V8 untuk Panamera dan menggunakan platform MSB terbaru," beber Kepala Teknisi di Porsche, Wolfgang Hatz.

Porsche memang dipercaya mengembangkan mesin V6  dan V8 untuk model Panamera dan Cayenne, meskipun pada saat itu, perusahaan belum sepenuhnya menjadi bagian dari Volkswagen Group.

Kemudian platform MSB terbaru, mendukung mesin dengan roda penggerak di belakang dan empat penggerak sekaligus. MSB platform sendiri dirancang untuk memenuhi kebutuhan kriteria performa tinggi dan termasuk komponen baja super kuat juga alumunium ringan.

Sementara itu, Porsche Panamera yang menggunakan platform MSB dan mesin V6 serta V8 diharapkan mengaspal pada 2017.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.