Sukses

Orang Jepang Bikin Supercar dari Kayu

Mobil futristik ini dibangun oleh perusahaan yang memiliki nama dalam membuat barang-barang dari kayu.

Liputan6.com, Tokyo - Dunia otomotif bukan hanya diramaikan dengan informasi terkait kehadiran mobil supercar dari Ferrari atau Lamborghini. Namun, sebuah perusahaan asal Jepang berhasil menjadi sorotan media kala menggarap sebuah mobil yang mirip dengan supercar dan dibangun dengan material kayu.

Mobil ini bernama Maniwa yang dibangun oleh Sada-Kenbi. Mobil futristik ini sebagaimana disadur dari Topgear, Selasa (20/5/2014), dibangun oleh perusahaan yang memiliki nama dalam membuat barang-barang dari kayu.

Tak cukup membuat pelbagai perabot dari kayu, perusahaan pun memerluas ekspansinya untuk membuat sebuah supercar yang dibuat dari kayu.

Berdasarkan video yang diunggah di YouTube, mobil dibangun dengan setang motor, kursi pebalap serta dua bangku penumpang yang seluruhnya terbuat dari kayu.

Tak luput mobil juga memiliki pintu seperti sayap untuk membuat tampilannya cukup nyentrik. Menyoal dapur pacu, mobil hanya mengusung mesin 175 CC yang cukup melesat pada kecepatan maksimum 80 km per jam.

Sayangnya, mobil ini belum diproduksi dalam jumlah massal. Perusahaan saat ini baru berhasil memproduksi satu unit dan dilego dengan harga 26 ribu poundsterling atau setara Rp 499 juta (estimasi kurs Rp 19.205 per poundsterling). (Gst/Igw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini