Sukses

Kaca Mobil Anti Semburan 'AK-47', Minat?

Seorang pria yang bertugas sebagai algojo langsung menembaki kaca Mercedes Benz GL menggunakan peluru kaliber 7,62 mm.

Liputan6.com, Jakarta - Bagi sebagian orang, membeli mobil dengan fitur keselamatan nomor wahid sudah jadi kebutuhan utama. Terlebih, bagi para pesohor dan tokoh penting yang keselamatannya kerap menjadi ancaman.

Sebuah perusahaan asal Amerika Serikat (AS) pun mengambil pasar tersebut. Texas Armoring Corporation (TAC), nama perusahaan tersebut, mencoba memberikan gambaran atas kehebatan produk kaca mobil mereka yang tak luluh lantak walau disembur peluru kaliber 7,92 mm dari senapan otomatis, AK-47.

Melalui sebuah video, TAC mencoba mendemokan bagaimana kekuatan kaca Mercedes Benz GL yang telah dilapisi dengan produknya. Gilanya, uji coba itu tak main-main karena CEO TAC sendiri, Trent Kimball, langsung masuk ke dalam mobil yang bakal ditembaki tersebut.

Begitu aba-aba, seorang pria yang bertugas sebagai algojo langsung menembaki kaca Mercedes Benz GL menggunakan peluru kaliber 7,62 mm.

Ajaibnya, Trent masih bisa duduk aman di dalam mobil meskipun 12 kali tembakan berhasil merusak permukaan kaca mobil. Setelah aksi demo selesai sang CEO pun keluar dari mobil lalu berseru "Life is valueable. Protect it."

Penasaran dengan aksinya? Saksikan video di bawah ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini