Sukses

Kunjungi Maranello, Jorge Lorenzo Kepincut 2 Mobil Ini

Jorge Lorenzo kesengsem pada Ferrari F12 Berlinetta dan LaFerrari.

Liputan6.com, Maranello - Pembalap MotoGP dari tim Yamaha Factory Racing, Jorge Lorenzo, tak hanya gemar memacu sepeda motor dengan kecepatan tinggi ketika balapan. Dua kali juara dunia MotoGP ini ternyata juga doyan menggeber supercar.

Jorge Lorenzo memang dikenal sebagai salah satu pembalap yang amat menggilai Ferrari. Bahkan, Lorenzo juga sempat memenangi balap Abu Dhabi Gulf 12 Hours dengan menunggangi Ferrari 453 GT3.

Untuk melampiaskan kecintaannya pada supercar, Lorenzo melakukan kunjungan ke pabrik Ferrari di Maranello. Selama berada di markas Ferrari, rekan setim dari Valentino Rossi ini melihat bagaimana proses produksi mobil berlogo kuda jingkrak tersebut.

Di sela-sela kunjungan tersebut, pembalap bernomor 99 ini pun mengungkapkan ketertarikannya pada dua model supercar teranyar Ferrari yakni F12 Berlinetta dan LaFerrari.

Menurutnya, F12 Berlinetta merupakan mobil yang memiliki perpaduan antara desain elegan dan performa yang mumpuni. Sementara itu saat berbicara supercar, LaFerrari memiliki nilai terbaik di mata pembalap asal Spanyol tersebut, demikian dilansir dari Autoevolution, Kamis (19/2/2015).

Adapun Ferrari F12 Berlinetta didukung mesin V12 berkapasitas 6,2 liter yang dikawinkan dengan transmisi otomatis dual clutch yang mampu menyemburkan tenaga sebesar 740 PS dan torsi 690 Nm. Sementara itu, LaFerrari dibekali mesin V12 berkapasitas 6,3 liter dengan ditunjang motor listrik yang sanggup menyemburkan tenaga maksimal sebesar 789 horse power (HP).

(Ysp/Gst)

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini