Sukses

Begini Cara Shell Atasi Masalah Perkotaan

Masalah perkotaan turut mengancam sumber daya energi. Karena itu, Shell menyelenggarakan suatu acara untuk pecahkan masalah tersebut.

Liputan6.com, Manila - Masalah perkotaan pada akhirnya turut mengancam keberadaan sumber daya utama seperti energi. Untuk membahas masalah tersebut, Shell bersama para pakar pada hari ini (26/2/2015) menggelar presentasi interaktif, wawancara dan diskusi panel.

Dalam rilis resmi yang diterima Liputan6.com pada Kamis (26/2/2015), untuk mendukung perencanaan serta pembangunan kota, Shell membuat alat analisis bernama "New Lenses on Future cities". Alat analisis tersebut dapat membantu Shell untuk menyusun skenario agar kota dapat berkembang dan menjadi lebih efisien.

Menurut Glynn Ellis, Ph.D., dari grup Shell Scenario, saat ini fokus utama mereka adalah berinteraksi secara langsung dengan para pejabat dan masyarakat seperti walikota, LSM hingga komunitas. Hal ini telah mereka lakukan di beberapa kota di Amerika Serikat. 

Interaksi tersebut digunakan untuk mendengar dan berusaha memahami visi mereka mengenai kemajuan serta tantangan yang mungkin dihadapi dalam mencapai kemajuan tersebut.

“Setiap elemen masyarakat berkontribusi penting dalam penciptaan kota-kota masa depan yang lebih berkesinambungan. Melalui aksi kolaborasi, kota-kota –tempat tinggal bagi miliaran penduduk– dapat menjadi pusat-pusat peradaban yang berkesinambungan sebagaimana yang kita butuhkan,” kata Ellis.  

Untuk diketahui, sampai saat ini Asia adalah kawasan dengan tingkat pertumbuhan tercepat di dunia. Kota-kota di Asia bahkan dihuni oleh 1 miliar penduduk selama periode 1980-2010. 

Forum ini diselenggarakan bersamaan dengan Shell Eco-Marathon Asia 2015, sebuah kejuaraan yang menantang pesertanya untuk memaksimalkan efisiensi bahan bakar. Kejuaraan ini juga dibuat dalam rangka memanfaatkan sumber energi baru untuk masa depan.

(Rio/Gst)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Shell adalah perusahaan energi dan petrokimia yang berkantor pusat di Den Haag, Belanda.

    shell