Sukses

Cari Motor Baru? Ini 3 Motor Termurah di Indonesia

Sepeda motor ini dibanderol dengan rentang harga Rp 12 sampai 14 juta.

Liputan6.com, Jakarta - Sepeda motor saat ini menjadi sarana transportasi yang paling dapat diandalkan oleh masyarakat. Selain praktis, konsumsi BBM yang relatif ekonomis menjadikan sepeda motor menjadi pilihan transportasi utama sehari-hari.

Untuk itu, agen tunggal sepeda motor (APM) roda dua di Indonesia menyediakan lini model yang cukup lengkap mulai dari yang termurah hingga yang mencapai puluhan juta rupiah.

Bagi konsumen, banyaknya pilihan model yang tersedia dapat memudahkan untuk berburu motor berharga terjangkau. Biasanya, sepeda motor dengan kisaran harga yang terjangkau diisi oleh model skutik dan motor bebek (cub).

Berikut ini adalah deretan 3 sepeda motor murah yang berhasil dihimpun Liputan6.com:

1. Suzuki

Suzuki menghadirkan skutik yaitu Next FI sebagai roda dua dengan harga terjangkau sebagai motor termurah yang dikeluarkannya. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 2W memasarkan skutik ini dengan harga 13,29 juta.

Skutik ini hadir dengan velg casting wheel berdiameter 14 inci. Suzuki Nex FI menggunakan peranti rem cakram pada roda depan dan tromol untuk belakang.

Suzuki membekali Nex Fi mesin SOHC satu silinder berkapasitas 113 cc dengan output 9,4 PS. Untuk pengabut udaranya, Nex FI telah didukung dengan sistem injeksi.

Klik halaman selanjutnya >>>

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Next

2. Honda

Pabrikan berlogo sayap mengepak ini memiliki pilihan model yang lengkap dari berbagai segmen. Untuk para konsumen dengan kondisi kantong terbatas, PT Astra Honda Motor (AHM) menyediakan model Revo Fit 110 dengan harga jual Rp 12,95 juta.

Sepeda motor dari jenis cub ini masih menggunakan velg jari-jari dengan peranti rem belakang tromol. Adapun roda depan telah menggunakan rem cakram dengan kaliper berpiston tunggal.

Untuk dapur pacu, Revo Fit 110 dibekali mesin 4 langkah SOHC bersilinder tunggal dengan kubikasi 109,17cc. Adapun output tenaga yang mampu dihasilkan sebesar 8,91 PS pada 7.500 rpm.

Klik halaman selanjutnya >>>

3 dari 3 halaman

Next

3. Yamaha

Untuk menjangkau para konsumen dengan budget terbatas, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyediakan model Vega RR yang berasal dari jenis bebek. Di pasaran, sepeda motor ini dijual dengan harga Rp 11,99 juta.

Sama seperti Revo Fit 110, Vega RR hadir dengan velg yang masih menggunakan jari-jari serta sistem pengereman cakram pada roda depan. Untuk pengabut bahan bakar, Yamaha Vega RR masih menggunakan karburator.

Vega RR dibekali mesin 4 langkah bersilinder tunggal dengan kubikasi 114 cc. Adapun daya yang dihasilkan sebesar 8,16 Ps pada 7.500 rpm. Motor ini menjadi motor termurah yang dijual APM besar di Indonesia.

(ysp/sts)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini