Sukses

5 Kisah Unik di Jagat Otomotif

Si pelaku terkadang harus menahan geram atau bahkan merasakan malu.

Liputan6.com, Jakarta - Ranah otomotif rupanya tak lepas dari perilaku unik dan konyol sehari-hari dari pengguna kendaraan. Tingkah polah yang unik ini dilakukan oleh pengguna kendaraan dari berbagai penjuru dunia.

Entah disengaja atau tidak, aksi nyeleneh tersebut mengundang senyum atau juga decak kagum orang lain. Sementara itu bagi si pelaku, ia bisa saja harus menahan geram atau bahkan merasakan malu.

Berikut ini deretan tingkah unik pengguna kendaraan sepanjang pekan ini yang berhasil dihimpun Liputan6.com:

1. Lamborghini jadi mobil harian nenek 76 tahun

Kemandirian finansial perempuan di banyak negara semakin meningkat. Dampaknya, perempuan ikut memburu supercar sebagai simbol status.

"Setiap perempuan bisa mengendarai mobil itu (supercar)," kata Sonja Heiniger, pemilik perusahaan servis internet asal Swiss yang memiliki lima supercar, empat Lamborghini serta sebuah Porsche.

Beberapa fakta pun menunjukkan hal yang seragam. Misalnya, di Amerika Serikat (AS), 10 persen pembeli Lamborghini dan Ferrari adalah perempuan. Bahkan di Tiongkok. 40 persen pembeli Porsche adalah perempuan.

"Jika pabrikan hanya mempertimbangkan konsumen laki-laki, maka itu sangat disayangkan," kata perempuan berusia 76 tahun tersebut.

Buka halaman selanjutnya >>>

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Next

2. Toyota Hilux masuk lambung Kapal menggunakan bilah papan

Aksi menegangkan terekam dari sebuah pelabuhan kecil di Brazil. Dalam video ini, sebuah Toyota Hilux hanya menggunakan dua bilah papan saat akan masuk ke dalam lambung kapal yang bersandar.

Langkah ini sangat berisiko dan juga berbahaya karena bobot pikap yang mencapai 1.240 kilogram itu bisa saja membuat bilah papan kayu patah.

Dapat dikatakan, si pengemudi Hilux memiliki kemampuan berkendara yang mumpuni. Karena bila meleset sedikit saja dalam menyesuaikan arah mobil, bukan tidak mungkin mobil akan tergelincir dan tercebur ke laut.

Si pengemudi Hilux berusaha dengan amat hati-hati menyesuaikan arah mobil agar sejajar dengan papan. Saat mobil tengah berada di tengah-tengah papan tersebut, tiba-tiba saja papannya melengkung akibat menahan bobot mobil yang cukup berat.

Buka halaman selanjutnya >>>

3 dari 5 halaman

Next

3. Muntah saat ikut test drive

Sungguh sial nasib yang dialami wanita bernama Golovleva Tatiana. Perempuan ini kena batunya saat berpura-pura menjadi instruktur balap di sirkuit terkenal Nurburgring, Jerman.

Ia terpaksa harus berhenti pada salah satu tikungan di sirkuit Nurburgring untuk membantu si penumpang yang muntah. Saat itu, Tatiana tampak keluar dari mobil menggunakan sepatu hak tinggi.

Rupanya si penumpang tidak sanggup diajak ngebut hingga ia merasa mual. Keduanya pun memutuskan untuk berhenti di tikungan dan lantas mengeluarkan isi di perutnya.

Buka halaman selanjutnya >>>

4 dari 5 halaman

Next

4. Typo pada Porsche seharga Rp 2 M

Nama besar yang diusung Porsche membuat seseorang rela merogoh kocek yang tak sedikit untuk mendapatkan mobil tersebut.

Namun demikian, seorang pembeli justru dibuat kecewa. Betapa tidak, ia justru mengeluarkan Rp 2 miliar untuk Porsche 911 cacat, sebagaimana dilansir dari Dailymail.

Si pemilik pun kecewa karena emblem yang biasa jadi identidas di buritan mobil sport ini luput dari pengecekan sang pengerja di pabrik. Emblem yang sedianya 'Porsche' malah tertulis 'Porshce'.

Buka halaman selanjutnya >>>

5 dari 5 halaman

Next

5. Aksi ekstrim para Biker di atas motor jadul

komunitas pengendara motor klasik yang tergabung dalam Royal Signals Motorcycle Display Team atau yang juga dikenal dengan White Helmets tidak pernah melewatkan hari tanpa melakukan atraksi nekat. Biasanya, mereka melakukan aksi nekat ini secara berkelompok.

Aksi komunitas ini di antaranya adalah membentuk piramida manusia dengan fondasi lima motor yang sedang berjalan. Bukan hanya itu, mereka juga melakukan beberapa atraksi nekat di atas satu motor saja.

Motor yang digunakan komunitas ini adalah Triumph TR7V Tiger berkapasitas 750 cc yang dilansir di pertengahan tahun 1970-an. Menurut sumber yang sama, atraksi ini berkaitan erat dengan promosi motor klasik tersebut.

(ysp/ian)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.