Sukses

Berakhir Hari Ini, Tarif Tol Akan Kembali Normal

Tarif tol akan kembali normal mulai besok (23/7/2015) setelah sebelumnya didiskon 25 persen.

Liputan6.com, Jakarta - Tarif tol akan kembali normal mulai besok (23/7/2015). Sebelumnya, pemerintah memberikan diskon tarif tol dalam rangka menyambut mudik lebaran hingga H+5.

"Hari ini terakhir, besok sudah normal lagi," kata Kepala Satuan Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Jawa Barat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Asep Pujiyono.

Sebelumnya, menyambut arus mudik lebaran, pemerintah menganjurkan agar setiap mengelola jalan tol swasta memberikan diskon tarif sebesar 25 persen. Anjuran ini dipatuhi oleh pengelola jalan tol.

Salah satunya adalah PT Lintas Marga Sedaya (LMS) selaku pengelola tol Cikopo-Palimanan (Cipali). Diskon di tol baru ini akan berakhir tepat pada hari ini setelah diberlakukan selama 16 hari masa mudik lebaran 2015.

Diskon ini membuat harga tol Cipali menjadi Rp 72 ribu dari harga resminya Rp 96 ribu untuk kendaraan golongan satu.

(rio/sts)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Tol Cipali adalah sebuah jalan tol yang terbentang sepanjang 116 kilometer yang menghubungkan daerah Cikopo, Purwakarta dengan Paliman.
    Tol Cipali adalah sebuah jalan tol yang terbentang sepanjang 116 kilometer yang menghubungkan daerah Cikopo, Purwakarta dengan Paliman.

    Tol Cipali

  • Tarif tol adalah aturan pungutan yang dikenakan oleh pihak jasa tol kepada pengguna jalan tol.

    Tarif Tol

Video Terkini