Sukses

Parkir Sembarangan, Ferrari Milik Juragan Arab Diderek Petugas

Ferrari 458 Spyder diparkir pada tikungan di kawasan padat lalu lintas.

Liputan6.com, Cannes - Apapun alasannya, parkir mobil sembarangan tidak dibernarkan. Terlebih, jika mobil yang diparkir menghalangi pengguna jalan lain hingga menyebabkan kemacetan maka dapat dianggap melanggar hukum.

Sayangnya, tidak semua peduli terhadap hak pengguna jalan lain. Salah satu contohnya adalah pemilik Ferrari 458 Spyder berikut ini yang parkir melintang pada kawasan padat lalu lintas di Cannes, Prancis.

Supercar dengan plat nomor Arab ini pun menghalangi pengendara lain yang melintas. Begitu merugikannya, tampaknya salah seorang pengguna jalan menghubungi otoritas berwenang untuk menertibkan mobil sport berlogo kuda jingkrak tersebut.

Melalui video yang dilansir dari Carbuzz, Selasa (11/8/2015), petugas berwenang pun mengirimkan mobil derek ke lokasi di mana Ferrari tersebut parkir. Pihak kepolisian lalu lintas juga datang ke lokasi dan mempersiapkan surat tilang yang diselipkan pada kaca wiper.

Setibanya di lokasi, awak mobil derek segera bekerja dan memindahkan mobil tersebut. Ferrari 458 ini kemudian segera dibawa petugas ke pusat penampungan barang sitaan tanpa sepengetahuan si pemilik.

(ysp/sts)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.