Sukses

Penjualan Mobil Turun, GIIAS 2015 Tak Banyak Membantu

Menurut Ketua Umum Gaikindo, kondisi ini tak terlepas dari turunnya daya beli masyarakat.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Sudirman Maman Rusdi, mengatakan, penjualan roda empat pada Agustus kurang memuaskan. Menurut dia, kondisi ini tak terlepas dari turunnya daya beli masyarakat.

"Yang jelas bulan ini berat. Agustus lebih jelek daripada Juli, yang hari kerjanya pendek," kata Sudirman, di Kantor Kementerian Perindustrian, Jakarta, Senin (31/8/2015).

Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 tidak membantu banyak. Padahal, biasanya, pameran Gaikindo sukses mendongkrak penjualan.

"Ya belum. Justru meskipun sudah ada pameran masih kurang bagus," imbuh dia.

Lebih jauh, Predir PT Daihatsu Astra Motor (ADM) ini mengungkapkan, penjualan sepanjang GIIAS 2015 justru turun. Tahun ini Gaikindo hanya mencatatkan 17 ribu, sementara tahun lalu terjual 19 ribu kendaraan. 

"Tapi kalau secara nilai transaksi hampir sama Rp 5,4 triliun," ungkapnya.

Sementara itu, Gaikindo memperkirakan penjualan mobil akan berada di angka 950 ribu hingga 1 juta unit.

(pew/gst)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.