Sukses

Bisakah Ertiga Lama Dipermak Jadi New Ertiga?

Bisakah pemilik Ertiga lama memodifikasi mobilnya menjadi New Ertiga?

Liputan6.com, Jakarta Suzuki New Ertiga yang diperkenalkan di gelaran GIIAS 2015 diklaim mengalami 30 perubahan dibanding versi lama. Sepuluh di antaranya adalah ubahan utama.

Dari banyaknya ubahan tersebut, bisakah pemilik Ertiga lama memodifikasi mobilnya menjadi New Ertiga? Menjawab pertanyaan ini, Dony Saputra selaku Head of 4 Wheel Product Development PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengatakan bisa. Sebab, sebagian besar ubahan terletak di bagian fisik kendaraan.

"Pasti bisa. Tapi menggunakan spare part asli, dan hanya appearance. Bukan dalaman mesin," ujar Dony sebelum pelepasan media test drive New Ertiga ke Cirebon, Rabu (9/9/2015). 

Untuk diketahui, beberapa hal yang baru dari New Ertiga adalah bumper, grill, dan alloy wheel. Sementara interiornya dilengkapi dengan dual airbag, dan seat material yang anyar.

Karenanya, Dony lebih menyarankan mereka yang ingin mengganti Ertiga lamanya dengan New Ertiga dengan cara tradisional, tukar guling. "Sarannya jual Ertiga lama, lalu beli yang baru," tutupnya.

(rio/sts)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.