Sukses

Yamaha Siap Ungkap Konsep Motor Sport Retro 125 cc

Resonator 125 merupakan konsep yang ditujukan bagi kaum muda.

Liputan6.com, Tokyo - Menyambut hajat otomotif Tokyo Motor Show ke-44, Yamaha akan memamerkan konsep motor sport bergaya retro yaitu Resonator 125. Sesuai dengan namanya, sepeda motor bergaya cafe racer ini hadir dengan mesin 125 cc.

Hadir sebagai suatu konsep, desain pada Resonator 125 ini terlihat sangat realistis dan siap diproduksi. Resonator 125 merupakan konsep yang menawarkan suatu gaya hidup dengan motor sport kepada kaum muda yang belum pernah menemukan kegembiraan saat bermotor, demikian keterangan resmi perusahaan yang dilansir dari Shiftinggears, Minggu (25/10/2015).

Yamaha membangun sepeda motor bergaya retro tersebut di atas sasis ringan, ramping, dan kompak. Sementara itu, panel kayu ditonjolkan pada tangki, penutup jok belakang, serta knalpot. Kayu ini dikatakan menjadi bahan yang digunakan Yamaha dalam membuat gitar.

Lebih lanjut, aksen modern pada Resonator 125 terpampang pada panel instrumen yang menggunakan perangkat inovatif dan ramping. Jika dilihat, panel instrumen tersebut desainnya mirip dengan tablet.

Untuk jantung mekanis, Resonator 125 didukung mesin empat tak satu silinder. Pasokan bahan bakar telah menggunakan injeksi dan mesin ini masih menggunakan pendingin udara. Sementara itu, sistem pengereman pada motor bergaya jadul ini didukung dengan peranti rem cakram pada roda depan maupun belakang.

(ysp/gst)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.