Sukses

Top 3: Kisah Ford Belum Berakhir

Hari ini, seperti dua hari terakhir. Dunia otomotif Indonesia dipenuhi dengan berita tentang menyerahnya Ford di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Hari ini, seperti dua hari terakhir. Dunia otomotif Indonesia dipenuhi dengan berita tentang menyerahnya Ford di Indonesia. Tak heran bila tiga berita terpopular hari ini masih tentang Ford Motor Indonesia. Berikut ringkasan beritanya:

1. Alasan Ford Asia Pasifik Tutup Operasional di Indonesia

Ada dua alasan utama Ford Asia Pasifik tutup operasi di Indonesia.
PT Ford Motor Indonesia (FMI) resmi mengumumkan akan berhenti beroperasi di Indonesia mulai paruh kedua tahun ini. Penutupan ini diketahui baru diketahui FMI pagi tadi (25/1/2016).

Lantas, apa alasan sebenarnya dari keputusan bisnis ini? Menurut juru bicara Ford Asia Pasifik, sebagaimana dikutip Reuters, alasan dibalik penghentian operasi ini adalah karena dua faktor: minimnya penjualan dan tak adanya pabrik perakitan. Selengkapnya baca di sini.

2. Terungkap, Ini Penyebab Ford `Ompong` di Indonesia

Petugas mengelap mobil Ford di salah satu dealer di Jakarta, Selasa (26/1). Ford memastikan konsumen dapat tetap mengunjungi dealer Ford untuk layanan penjualan, servis dan garansi hingga beberapa waktu ke depan di tahun ini. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Ford Motor Indonesia (FMI) selaku Agen Pemegang Merek (APM) resmi memberikan pengumuman pengunduran dirinya dari pasar otomotif nasional. Mereka pun menegaskan, akan menarik diri dari segala aktivitas mulai dari penjualan hingga purna jual.

Bukan perkara mudah bagi Ford melakoni kompetisi di Indonesia. Menurut Suwadji Wirjono, pelaku bisnis otomotif, ada sejumlah hal yang menyebabkan jenama Amerika Serikat (AS) itu tak bertaring melawan mobil-mobil Jepang. Selengkapnya baca di sini.

3. Semua Karyawan Ford Indonesia Dirumahkan

Aktivitas di salah satu dealer mobil Ford di Jakarta, Selasa (26/1). Ford memastikan para konsumen dapat tetap mengunjungi dealer Ford untuk layanan penjualan, servis, dan garansi hingga beberapa waktu ke depan di tahun ini. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Bagai petir di siang bolong. Ford jenama asal Amerika Serikat (AS) itu tak kuat lagi berkompetisi di Indonesia. Keputusan bulat sudah dibuat. Ford menyerah.

Tentu, langkah ini berimplikasi luas. Konsumen bingung bagaimana nasib layanan purna jual Ford. Sementara di dalam, karyawan harus menelan getir, dirumahkan. Selengkapnya baca di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.