Sukses

Ikuti Suzuki, Mazda VX-1 Dapat Penyegaran Seperti Ertiga

Penyegaran akan dilakukan dalam waktu dekat.

Liputan6.com, Jakarta - Mazda Motor Indonesia (MMI) turut bermain di segmen low MPV mengandalkan VX-1. Mobil dengan kapasitas tujuh penumpang tersebut merupakan rebranding dari Suzuki Ertiga.

Mengikuti jejak kompatriotnya, Mazda dalam waktu dekat bakal merilis penyegaran model dari VX-1. Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh Astrid Ariani Wijana, Senior Marketing Manager PT Mazda Motor Indonesia.

"VX-1 mau ada penyegaran, peluncurannya akan dilakukan dalam waktu dekat ini," kata Astrid.

VX-1 hanya menyumbang angka penjualan yang minim bagi Mazda di Indonesia. Tahun lalu, VX-1 hanya terjual 111 unit. Meskipun demikian, pihak prinsipal menghendaki model ini agar tetap dipasarkan dan mendapat penyegaran.

"Penyegaran VX-1 itu sudah kebijakan prinsipal Mazda dan Suzuki di Jepang," jelas Astrid.

Mazda VX-1 saat ini tersedia dengan tipe R AT, VX-1 V Metro dan R Metro. Mesin yang digunakan yaitu empat silinder DOHC 16 Valve VVT berkapasitas 1,4 liter yang memuntahkan tenaga 95 Tk pada 6 ribu rpm dengan torsi 130 Nm pada 4 ribu rpm.

Bisa jadi, penyegaran pada VX-1 mengacu pada New Ertiga yang diluncurkan oleh Suzuki September 2015 lalu. Low MPV andalan Suzuki ini berubah tampilan pada sisi grill dan bezel fog lamp di bagian muka, sementara buritan menggunakan bemper belakang dengan desain baru serta garnish krom.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini