Sukses

Mitsubishi Mengaku Curangi Hasil Uji Efisiensi BBM

Kabar mengejutkan datang dari Jepang. Mitsubishi dikabarkan melakukan pelanggaran pengujian efisiensi bahan bakar pada empat mobilnya.

Liputan6.com, Tokyo - Kabar mengejutkan datang dari Jepang. Mitsubishi dikabarkan melakukan pelanggaran pengujian efisiensi bahan bakar pada empat produk mobil mininya.

Dilansir Nikkei, Rabu (20/4/2016), keempat produk yang dimaksud adalah eK Wagon, dan eK Space serta Dayz dan Dayz Roox yang diproduksi untuk Nissan Motor Co.  

Disebutkan, konsumsi BBM eK Wagon yang menggendong mesin 657 cc mencapai 1:30 (1 liter untuk 30 km). Sementara Nissan yang melakukan pengujian mendapati mobil yang diproduksi pabrikan berlambang tiga berlian itu justru lebih boros 7 persen.

Curang

Terkait permasalahan ini, President & Chief Operating Officer Mitsubishi Motors Corporation Tetsuro Aikawa mengakui apa yang dilakukan perusahaannya tidak sesuai dengan peraturan yang ditetapkan pemerintah.

"Ini merupakan kesalahan yang disengaja. Kesengajaan ini untuk menunjukkan angka-angka yang lebih baik," jelas Aikawa dalam konferensi pers di Tokyo, Jepang.

Sebagai informasi, Mitsubishi telah menjual eK Wagon dan eK Space sebanyak 157 ribu unit. Sementara Dayz dan Dayz Roox sudah diproduksi sebanyak 468 ribu unit.

Atas peristiwa ini Mitsubishi menyampaikan permohonan maaf kepada konsumen dan seluruh pihak terkait. Mitsubishi juga menghentikan sementara produksi dan penjualan keempat mobil tersebut. Kompensasi terkait hal ini masih dalam pembahasan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini