Sukses

Terlihat di Karawang, Inikah Spesifikasi Teknis Yamaha X-Max?

Berikut adalah spesifikasi teknis Yamaha N-Max, yang versi 2017-nya akan dijual di Indonesia.

Liputan6.com, Karawang - Skutik bongsor Yamaha X-Max terpantau sedang melakukan uji jalan di Karawang, Jawa Barat, Jumat pekan lalu. Tidak seperti uji jalan di luar negeri, X-Max ini tidak ditutupi oleh kamuflase apapun.

Sebelumnya, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memang mengatakan bahwa mereka terus membidik target penjualan yang lebih tinggi, termasuk di segmen skutik. Salah satu bentuk usahanya adalah peluncuran model baru.

Memang sampai saat ini dari pihak Yamaha sendiri belum ada pernyataan resmi yang menyebut model yang akan dirilis adalah X-Max 250. Namun dengan kemunculan spyshot ini, sudah bisa dipastikan model tersebut yang dimaksud.

Jika dilihat dari spyshot yang beredar, maka X-Max untuk pasar Indonesia ini mirip dengan yang pernah terpantau uji jalan di Milan, Italia, pada awal Agustus lalu. Saat itu skutik gambot tersebut tertutup oleh kamuflase.

Di bagian depan, terdapat headlamp yang lebih ramping. Sementara di bagian belakang sudah ada teknologi LED. Perbedaan lain ada pada cakram. Sementara versi Eropa ada di kiri, maka pada versi Indonesia cakramnya di kanan.

Lantas, bagaimana spesifikasi teknisnya? Baik di Eropa atau Indonesia, belum ada keterangan lengkap spesifikasi mesin X-Max edisi 2017. Namun jika merujuk model terakhir, sebagaimana ditulis yamaha-motor.eu, adalah sebagai berikut:

-Engine type: Single cylinder, liquid-cooled, 4-stroke, SOHC
-Displacement: 249 cc
-Bore x stroke: 69.0 mm x 66.8 mm
-Compression ratio: 10 : 1
-Maximum power: 20 Tk @ 7,500 rpm
-Maximum Torque: 21 Nm @ 6,000 rpm
-Lubrication system: Wet sump
-Fuel system: Electronic Fuel Injection
-Ignition system: TCI
-Starter system: Electric
-Transmission system: V-Belt Automatic

Disebutkan, X-Max 2017 Eropa akan kompatibel dengan standar emisi baru Euro 4. Sementara di Indonesia aturan itu belum berlaku. Dengan begitu, mungkin saja mesin X-Max di Eropa berbeda dengan yang dibuat di Pulogadung (pabrik YIMM).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.