Sukses

Inilah Mobil Favorit Pilihan Pembaca Liputan6.com Tahun Ini (1)

Berikut adalah hasil polling otomotif Liputan6.com untuk menyaring mobil favorit pembaca Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - Liputan6.com menyelenggarakan poling mobil favorit pembaca. Polling yang berlangsung kurang lebih selama dua minggu ini ingin berhasil mengeluarkan model favorit yang dirilis pada tahun ini di sejumlah kategori. 

SUV Bensin
Di kelas SUV bermesin bensin ada tiga model, yakni Chevrolet Captiva, Hyundai Tucson, dan Kia Sportage. Dari tiga nominasi, Chevrolet Captiva menduduki pilihan teratas sebanyak 41 persen atau 326 pemilih dari total 800 responden.

Dari rapor penjualan, Chevrolet membukukan angka 565 unit Captiva selama sembilan bulan dari seluruh varian. SUV ini masuk ke Indonesia secara impor utuh atau CBU dari Thailand dalam varian Diesel 2,0 liter dan bensin 2,4 liter.

Mesin berkode E85 2,4 liter empat silinder dengan Double Overhead camshafts (DOHC), 16 katup Double Continuously variable Cam-Phasing (Double CVC). Total tenaga maksimum yang dihasilkan sebesar 162 Tk dan torsi 230 Nm.

Pada GIIAS 2016 lalu, Chevrolet memperkenalkan Captica LTZ untuk publik Tanah Air. Sosok yang hadir sebagai All New ini hanya terdapat penambahan beragam fitur baru.

Side blind zone alert dan rear cross traffic alert serta ada curtain airbag merupakan fitur keselamatan unggulan di tipe LTZ. Selain itu, masih ada beragam fitur unggulan untuk seluruh tipe lainnya yakni electronic stability program, hill descent control, hill start assist, dual front airbags, isofix, passive entry/ start.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

SUV Diesel

Sementara itu untuk segmen SUV Diesel menyodorkan tiga nominasi yakni All New Mitsubishi Pajero Sport, All New Toyota Fortuner, dan terakhir New Isuzu MU-X.

Dari ketiganya, all new Mitsubishi Pajero Sport jadi model paling banyak terpilih oleh pembaca dengan presentase 41 persen atau 515 orang pemilih. Adapun total voters sebanyak 1.256 orang.

SUV ini hadir di Indonesia dalam dua jenis yakni 4x2 dan 4x4, serta tiga varian mesin antara lain 2,5 liter dan 3,0 liter (tipe V6). Penjualan terbesar disumbang oleh Pajero Sport Dakar.

Total penjualan SUV andalan PT Kramayudha Tiga Berlian Motors selama sembilan bulan sebanyak 15.854 unit dari seluruh tipe dan varian. Khusus untuk tipe Dakar menyumbang angka 13.497 unit atau 85,13 persen.

Mitsubishi menciptakan Pajero Sport dengan tema 'A Vision to Explore' yang dibangun dari platform baru dan terpisah dari all new Triton. Empat karakter utama yang diunggulkan pada model ini adalah high quality design, quality comfortable cabin, superior performance, serta innovation and convenience.

Lantas, apa keunggulan Pajero Sport sehingga menjadi favorit pembaca? all new Pajero Sport memiliki water wading depth atau batas ketinggian dalam menerabas air bertambah 100 mm menjadi 700 mm. Sementara ground clearance-nya juga naik 25 mm menjadi 218 mm.

Lebih lanjut, untuk Dakar yang jadi tipe terlaris didukung beragam fitur untuk off-road maupun kenyamanan selama berkendara antara lain WD ‘Super Select’ with 2WD High Range, 4WD High Range with Locked Transfer, 4WD High Range, juga 4WD High Range with Locked Transfer modes pada versi 4X4.

Adapun tipe 4X2 mengusung fitur 'standar' yakni sunroof, dual zone AC, rem parkir elektrik, rear view camera plus around view monitor, Super Select 4WD, off-road mode, rem depan dan belakang cakram, dan headlamp washer.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.