Sukses

Top 3 Berita Hari Ini: Motor Polisi dan Ritual Pagi Hari

Jangan berani kabur saat dihadang. Lantaran Polri sekarang punya motor yang tak kalah galak.

Liputan6.com, Jakarta Kalau kita main-main dengan polisi urusannya bisa kacau. Apalagi berani kabur saat dihadang. Lantaran Polri sekarang punya motor yang tak kalah galak. Itulah berita populer sepanjang siang ini.

Sementara kerja sama Honda dan Yamaha berjalan mesra di Jepang juga populer. Berikut ringkasannya:

1. Jangan Coba-coba Kabur, atau Polisi Kejar Pakai Honda NC750X
Selain memasarkan produk ke masyarakat umum, Honda juga mendatangkan model-model khusus untuk konsumen fleet. Salah satu model yang cukup fenomenal yaitu NC750X pesanan Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Margono Tanuwijaya selaku Direktur Pemasaran PT Astra Honda Motor menjelaskan motor sport adventure ini dipesan langsung oleh Polri ke prinsipal Honda di Jepang. AHM sendiri dalam hal ini hanya membantu kedatangan NC750X ke Indonesia. Selengkapnya baca di sini.

2. Honda dan Yamaha Jepang Kerja Sama, Bagaimana di Indonesia?
Beberapa waktu yang lalu dunia otomotif digegerkan oleh kerja sama dua pabrikan yang sebetulnya merupakan rival abadi, Honda-Yamaha. Di Jepang, mereka berangkul, berkolaborasi mengembangkan pasar skuter.

Lantas, apa makna kerja sama tersebut bagi Honda yang beroperasi di Indonesia? Adakah mereka juga akan menjalin kerja sama? Selengkapnya baca di sini.

3. Salah Kaprah Panaskan Sepeda Motor
Pemilik sepeda motor biasanya memanaskan tunggangannya di pagi hari sebelum beraktivitas. Motor dibiarkan menyala sambil pemiliknya bersiap, misalnya menggunakan sepatu atau sarapan.

Sayangnya, kebiasaan itu ternyata tidak tepat. Memanaskan motor dalam waktu tertentu dan didiamkan adalah hal yang mubazir. Hal ini diungkapkan oleh Izas Ismail, Sevice Advisor Mitra Jaya Depok, dealer resmi Honda. Selengkapnya baca di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini