Sukses

Jangan Ditiru, Sopir Bus Mengemudi Pakai Kaki

Alasan si sopir mengemudi dengan cara berbahaya itu lantaran kedua tanganya asyik bermain telepon genggam.

Liputan6.com, Guangdong - Ada-ada saja ulah para pengendara di negeri Tirai Bambu, China. Kali ini, peristiwa menghebohkan terjadi pada seorang sopir bus asal kota Shantou, Guangdong yang ditangkap polisi. Pasalnya, dia mengoperasikan busnya dengan menggunakan kaki.

Insiden yang terjadi pada 6 Januari 2017, bermula dari seorang penumpang mengaku kaget melihat sang sopir mengemudi dengan cara tak lazim. Dia pun mengambil telepon genggam dan merekamnya.

Ternyata dilansir Dailymail, Jumat, (13/1/2017), alasan si sopir mengemudi dengan cara berbahaya itu lantaran kedua tanganya asyik bermain telepon genggam.

Dalam rekamaan video yang menjadi buah bibir di media sosial seantero China, QQ.com, si pengemudi yang tidak disebutkan identitasnya itu menggunakan kaki kiri untuk memutar lingkar kemudi. Sedangkan kaki kanan menginjak pedal rem dan gas.

Saat ada orang menyeberang, si sopir juga tak acuh, dia tetap menatap ponsel di tangannya.

Adapun menurut biro transportasi setempat, berkat rekaman video tersebut, pada 9 Januari 2017, sang sopir kini ditahan kepolisian.

Mau tahu bagaimana dia mengemudi, lihat videonya di bawah ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.