Sukses

AHM Masih Ragu Main Motor Trail?

PT Astra Honda Motor (AHM) resmi merilis Honda CRF Series yakni CRF1000 Africa Twin dan CRF250 Rally.

Liputan6.com, Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) resmi merilis Honda CRF Series yakni CRF1000 Africa Twin dan CRF250 Rally. Kehadiran kedua model ini tentunya membuat persaingan segmen sepeda motor dual-purpose di pasar nasional kian sengit.

Awalnya Liputan6.com memperkirakan CRF250L yang merupakan tipe motor trail tulen turut diluncurkan. Nyatanya hanya CRF250 Rally yang dihadirkan di kelas 250 cc. Hal inipun menimbulkan spekulasi jika AHM masih ragu bermain di kelas trail.

Marketing Director AHM Margono Tanuwijaya mengatakan, pihaknya sengaja hanya menghadirkan CRF250 Rally yang terinspirasi dari Paris Dakar Rally karena lebih ke arah yang adventure.

"Kami merasa segmen ini ada juga (pasarnya) dan ke depannya akan berkembang," akunya usai peluncuran di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Mengenai model trail tulen, ia nampak hati-hati dalam melontarkan komentar. Seperti diketahui, pasar trail di Indonesia masih tergolong kecil.

"Kita belum ngomong begitu, tapi ini (CRF250 Rally) dulu. Apakah (volume) pasar trail kecil atau tidak, kami masih lihat ke depannya," ujarnya.

Lalu apakah Honda membuka peluang untuk menghadirkan CRF250L di pasar nasional? "Belum tahu. Jadi yang untuk trek-trekan nanti dulu," tutupnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini