Sukses

Lexus UX Segera Masuk Dapur Produksi

Lexus, merek mobil mewah milik Toyota, telah mengkonfirmasi bahwa mereka akan segera memproduksi SUV konsep UX.

Liputan6.com, Paris - Lexus, merek mobil mewah milik Toyota, telah mengkonfirmasi bahwa mereka akan segera memproduksi crossover UX. Mobil ini pertama kali diperkenalkan di ajang Paris Motor Show, September tahun lalu.

Berbicara kepada motoring.com.au, Lexus International Executive Vice President Yoshihiro Sawa, mengatakan bahwa produksinya akan segera dilakukan mengingat model ini cukup penting, apalagi demi menggaet konsumen muda.

"Kami sedang melakukan itu. Tidak terlalu lama lagi," ujarnya di ajang otomotif Geneva Motor Show, dikutip Kamis (16/3/2017).

Menurutnya, UX sangat penting karena selama ini Lexus relatif punya basis konsumen usia matang, ketimbang yang lebih muda. Memang, konsumen usia matang biasanya loyal, tapi di satu sisi konsumen muda terus berkembang dan harus disambut.

"Kami coba untuk menyambut konsumen baru yang lebih mudah. Jadi itu kenapa kami mengubah cara desain kami," terang Sawa.

Lexus pernah mengatakan bahwa bahasa desain model ini memang telah meningkat ke tahap yang lebih maju. Desain mobil dikatakan dibuat dengan `teknologi imajinatif`, serta `keahlian tradisional` pada bagian interior.

Adapun mengapa Lexus tertarik untuk menggarap small crossover seperti model ini adalah karena segmen ini dinilai cukup berkembang. Selain itu, mereka juga mengatakan desain yang seperti ini bisa menarik masyarakat perkotaan.

Sejauh ini, yang belum jelas apakah versi konsepnya akan sama atau beda dengan versi produksinya. Biasanya bentuknya akan sedikit berbeda.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini