Sukses

Sudah Saatnya, Pabrikan Korsel Buat SUV Elektrik

Hyundai, pabrikan otomotif asal Korea Selatan, sedang dalam tahap riset dan pengembangan untuk model baru, SUV listrik.

Liputan6.com, Seoul - Hyundai, pabrikan otomotif asal Korea Selatan, sedang dalam tahap riset dan pengembangan untuk model baru, SUV listrik. Mobil ini rencananya bakal diluncurkan pada 2018 nanti.

Jika terealisasikan, ini akan jadi model SUV pertama yang mereka buat. Mobil ini akan berhadapan langsung dengan model listrik yang sudah eksis sebelumnya seperti Tesla Model 3, Chevrolet Bolt, dan Nissan Leaf generasi kedua.

Kepada Reuters, seorang eksekutif Hyundai mengatakan bahwa mereka juga sedang mempersiapkan platform mobil listrik. Platform ini, sebagaimana platform pada umumnya, dapat dipakai untuk mengembangkan mobil di segmen yang berlainan.

"Platform mobil listrik membutuhkan investasi yang besar, tapi kami lakukan ini untuk mempersiapkan masa depan," ujar eksekutif ini, di Seoul.

Lebih lanjut, platform ini memungkinkan baterai terpasang di lantai mobil. Dengan begitu ia bisa mengakomodasi kapasitas baterai sekaligus memaksimalkan ruang kabin.

Namun demikian, SUV yang dimaksud tidak dibuat berdasarkan platform baru ini, melainkan dari model lain yang telah eksis sebelumnya. Hal ini sendiri dikonfirmasi oleh Lee Ki-sang, yang mengepalai divisi operasi mobil "hijau" Hyundai dan KIA.

Sayangnya Lee tidak menjelaskan mobil apa yang dimaksud. Namun dalam lineup mobil Hyundai, yang termasuk dalam kategori SUV kompak adalah Tucson.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Mobil listrik, mobil yang digerakkan dengan motor listrik,pakai energi listrik yang disimpan dalam baterai atau tempat penyimpan energi lain

    Mobil Listrik

  • Hyundai

Video Terkini