Sukses

Top3 Berita Hari Ini: Kembaran CBR150R dan Komentar JK

Kabar mengenai kembaran Honda CBR150R yang lahir di India menyedot perhatian pembaca

Liputan6.com, Jakarta - Kabar mengenai kembaran Honda CBR150R yang lahir di India menyedot perhatian pembaca Liputan6.com. Hal ini rasanya wajar karena CBR150R merupakan salah satu motor yang familiar di Tanah Air.

Selain kabar dari India, hadirnya tiga model baru dari Mitsubishi serta komentar Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla mengenai pembelian mobil dengan uang muka nol persen juga menjadi sorotan.

Berikut ulasan artikel terpopuler yang terangkum dalam Top 3 berita otomotif hari ini:

1. Kembaran Honda CBR150R, Hanya Rp 19 Juta

Dalam bisnis otomotif skala internasional, umum ditemukan satu model di satu negara mirip dengan model di negara lain. Bentuknya bisa benar-benar mirip dan hanya beda nama, tapi bisa juga berbeda meski tak signifikan.

Contohnya Indonesia dan India. Jika di Indonesia ada CBR150R, maka di India akhir tahun nanti akan diluncurkan CB Hornet 160R ber-fairing.

Selengkapnya baca di sini

2. 3 Varian Baru Mitsubishi di IIMS 2017, Apa saja?

Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 dimanfaatkan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKYSI) dengan meluncurkan tiga varian mobil terbaru. Mobil itu adalah Pajero Sport Dakar 4x2 Ultimate, New Triton Exceed 4x4, dan ‎New Triton GLX 4x2 Single Cabin Hi Rider.‎

Menurut Marketing Division Director MMKSI, Irwan Kuncoro, sejumlah mobil baru yang diluncurkan telah mendapatkan pengembangan sesuai kebutuhan konsumen.

Selengkapnya baca di sini

3. Apa Kata Wapres Tentang Beli Mobil dengan DP Nol Persen?

Rencana pasangan calon gubernur-wakil gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno untuk menerapkan uang muka atau Down Payment (DP) nol persen untuk pembelian rumah layak huni bagi warga Jakarta sontak menjadi sorotan.

Ternyata rencana DP nol persen itu menjadi tanda tanya, apakah hal tersebut juga bisa diterapkan pada kepemilikan kendaraan, khususnya mobil.

Selengkapnya baca di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.