Sukses

Buat Pemudik, Pulihkan Stamina Lagi di Bale Santai Honda

BSH tahun ini siaga 24 jam di 18 posko yang tersebar membentang dari Bandar Lampung, Pulau Jawa, hingga Pulau Dewata.

Liputan6.com, Jakarta Selama mudik Lebaran 2017, Astra Honda Motor juga bekerja sama dengan dealer menggelar program Bale Santai Honda (BSH) 2017. BSH tahun ini siaga 24 jam di 18 posko yang tersebar membentang dari provinsi Bandar Lampung, Pulau Jawa hingga sampai di Pulau Dewata.

Di setiap lokasi BSH, tersedia berbagai fasilitas untuk para pemudik. Ruangan istirahatnya nyaman, ada tempat bermain anak, musala, hingga fasilitas pengecekan tekanan darah untuk memantau kesehatan pemudik selama perjalanan. Berbagai fasilitas tersebut dapat dinikmati secara gratis khususnya bagi para pemudik yang menggunakan sepeda motor.

BSH di mulai dari barat adalah di Tanjung Sari, Lampung. Sementara itu di sepanjang pantai utara Jawa mulai dari Serang, Tangerang, Pamanukan, Cirebon, Tegal, Batang, dan daerah lain seperti Ungaran, Caruban, Mojokerto, Kepanjen, Probolinggo dan Tabanan (Bali). Sedangkan untuk rute jalur selatan berada di Cianjur, Nagrek, Tasikmalaya, Jatiwalangi dan Purworejo.

“Silakan datang ke BSH kami yang ada di sepanjang jalur mudik dari Lampung hingga Bali. Kami berharap pemudik dapat nyaman beristirahat sejenak di BSH sebelum melanjutkan perjalanan bersilahturahmi bersama keluarga,” ujar Istiyani.

Tak hanya itu, Honda menghadirkan mekanik andal untuk menyapa, membantu mengecek, serta memperbaiki sepeda motor konsumen Honda di sepanjang jalur mudik.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini