Sukses

Apa Alasan Konsumen Indonesia Perlu Beli Sedan?

Kendaraan jenis sedan tak hanya disukai di luar negeri, tetapi cukup digemari konsumen di Tanah Air.

Liputan6.com, Tangerang Selatan - Tak dapat dipungkiri, pasar kendaraan jenis sedan di Indonesia masih kalah jumlah dibandingkan low multi purpose vehicle (MPV). Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), total penjualan sedan sangat minim, yaitu hanya menyumbangkan antara 1 sampai 2,5 persen dari total keseluruhan.

Namun, wacana pun berkembang, kala pemerintah akan merevisi pajak kendaraan jenis sedan dari 30 persen menjadi 10 persen. Selain ditargetkan untuk pasar ekspor, produksi sedan secara lokal dipercaya dapat meningkatkan domestic market.

Menanggapi hal itu Executive General Manager PT Toyota Astra Motor Franciscus Soerjopranoto menyatakan, kendaraan jenis sedan tak hanya disukai di luar negeri, tetapi cukup digemari konsumen di Tanah Air.

“Buktinya apa? Lexus saja banyak sedannya. Mobil mewah juga banyak sedan. Jadi sedan masih dipersepsikan sebagai mobil orang kaya. Jadi market tetap ada. Kaya konsumen yang suka Mercedes-Benz, itu enggak mungkin pindah ke SUV, mereka tetap saja maunya sedan,” ungkap Soerjo saat ditemui di kawasan BSD, Tangerang Selatan, Rabu (10/8/2017).

Dengan harga sedan yang relatif murah, maka tidak menutup kemungkinan volume penjualan kelas mobil ini akan semakin meningkat.

Selain itu, Soerjo mengklaim, kendaraan jenis sedan dianggap memiliki nilai plus dibandingkan model lainnya, seperti dalam hal akselerasi dan kenyamanan.

“Kenyamanan sedan lebih stabil dibandingkan yang lainnya, apalagi di jalanan tol, akselerasinya lebih bagus. Tapi kalau SUV, ground clearance-nya lebih tinggi, jadi tidak stabil. Kalau sedan lebih napak jalan. Itu saat duduk kaya naik di atas aspal, jadi drive feeling-nya berbeda. Kalau SUV lebih tinggi,” terang Soerjo.

Lebih lanjut Soerjo menyatakan, jika permintaan pasar sedan meningkat, maka pabrikan Toyota di Indonesia dipastikan mampu memproduksinya.

Seperti diketahui, semua produk Toyota yang dibuat di Indonesia dikendalikan langsung oleh PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia. Perusahaan tersebut memiliki dua lokasi produksi berbeda, yakni Innova dan Fortuner bertempat Sunter, Jakarta, serta produksi, Yaris, Vios, Sienta, dan Etios Valco, di Karawang, Jawa Barat.

Simak Video Menarik Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.