Sukses

Datsun Konsisten Tebar Virus Modifikasi

Datsun Indonesia kembali menunjukkan komitmennya di dunia modifikasi nasional.

Liputan6.com, Palembang - Datsun Indonesia kembali menunjukkan komitmennya di dunia modifikasi nasional. Itu dibuktikan lewat kelas khusus "Datsun Workshop" di sela acara Trending Workshop 2017 National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) di Palembang, Sumatera Selatan.

"Datsun memposisikan brand untuk jadi mitra berkendara bagi masyarakat Indonesia, lewat model kendaraan yang memang cocok untuk mewakili jiwa muda yang ekspresif dan mudah untuk dimodifikasi," terang Head of Marketing Datsun Indonesia Christian Gandawinata dalam keterangan resminya.

Dalam kelas spesial ini, Datsun Indonesia yang berkolaborasi dengan NMAA memberikan pengetahuan dan informasi seputar teknik modifikasi yang baik dan dalam koridor keselamatan berkendara.

Selain itu Datsun juga memberikan berbagai tips untuk memodifikasi mobil Datsun yang sangat menarik untuk dimodifikasi. Menurut Christian, Datsun GO merupakan kendaraan yang mempunyai karakter kuat baik dari desain eksterior maupun interior sehingga sangat menarik untuk dimodifikasi.

"Ini adalah salah satu bentuk konsistensi Datsun Indonesia untuk mendukung industri modifikasi dalam negeri," ujar Christian.

Guna mendukung pemaparan teori, Datsun Indonesia memberikan contoh dengan menghadirkan Datsun GO Nusantara yang dibuat dengan tema Indonesia.

Sebagai informasi, sisi bodi mobil ini dilabur cat biru dikombinasikan airbrush di atas kertas emas bergambar candi Borobudur. Di kap mesin hingga atap tergambar “garis khatulistiwa” yang melewati Indonesia.

Pada kabin nuansanya dibuat serupa. Nuansa khas Nusantara seperti gambar Wayang tersemat di bagian pintu. Aplikasi serat karbon ada di banyak tempat termasuk setir dan panel AC.

 

Punya mobil modifikasi yang ciamik? Kenapa tidak dipamerkan lewat kanal Otomotif Liputan6.com.

Caranya gampang. Tinggal isi spesifikasinya, biar redaksi yang buat tulisannya. Asyik kan? 

Yang memenuhi syarat pastinya bisa langsung tampil. Jangan lupa lampirkan foto mobilnya, minimal 3 buah dengan sudut yang berbeda.

Kirim ke otoliputan6@gmail.com dengan subyek Modifikasi Mobil serta berikan informasi, seperti:

 


Nama/panggilan:

Alamat:
No HP:
Bengkel/alamat:
Merek mobil/tahun:
Konsep:
Bodi:
Cat/stiker:
Lampu:
Pelek:
Ban:
Suspensi:
Rem:
Aksesori:
Sistem audio/entertainment:
Jok:
Mesin:
Piston:
Perangkat penambah daya:
Knalpot:
Uraian singkat:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Trending Workshop

Sementara itu, CEO NMAA Andre Mulyadi menyampaikan jika Trending Workshop adalah salah satu flagship forum NMAA.

Tujuan acara ini sebagai sarana sosialisasi dan juga sharing edukasi kepada para pelaku industri modifikasi serta aftermarket untuk menuju level yang lebih tinggi.

"Acara ini diisi oleh para creative leaders di industri otomotif Indonesia," kata Andre.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.