Sukses

Keren, Ada Lambretta Tua Mejeng di Pernikahan Kahiyang-Bobby

Pada resepsi pernikahan Kahiyang dan Bobby, terdapat skuter tua, Lambretta, yang mejeng di sudut photobooth.

Liputan6.com, Solo Selain kereta kencana yang digunakan di pernikahan putri Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution, ternyata terdapat skuter lawas yang juga mejeng di acara tersebut. Ya, skuter klasik tersebut, adalah Lambretta yang terpajang di sudut photobooth.

Berdasarkan penelusuran Liputan6.com, Lambretta tersebut merupakan milik dari seorang kolektor motor tua, bernama Pandji Vasco Da Gama. Untuk tipenya sendiri, skuter lawas ini adalah Lambretta LI Series 3 produksi 1962.

Bahkan dalam akun instagram resminya, @pevedege, sang empunya motor memposting Lambretta miliknya ini, dengan caption yang cukup puitis dan ucapan selamat kepada orang nomor satu di Indonesia tersebut.

"Scooter adalah romatisme. Selamat mantu pak Presidenku @jokowi #jokowimantu #presidenmantu #kahiyangbobbywedding #jokowi #lambrettaindonesia #lambrettagram #classicscooter #darirodaduauntukindonesia #rodaduasampetua #ftw #vespamania #vespaindonesia #kotasolo," kata Pandji sebagai caption dalam akun instagramnya, ditulis Rabu (8/11/2017).

Lambretta tua ini memang cukup menarik perhatian, dengan bentuknya yang sangat klasik. Terlihat, Lambretta ini juga masih memiliki warna yang original alias asli, dengan cat yang terkelupas dan sedikit berkarat.

Sampai berita ini dibuat, postingan Lambretta klasik ini sudah disukai sebanyak 476 orang, dan mendapatkan puluhan komentar dari warga net.

"Wowww istimewa sekali ini dekor presiden mantu," tulis akun @mohrezago

"Mantep om vespa langka," tambah akun @jimboeng_photography

"LI 3 naek dauuun 👌🏻👌🏻👌🏻," terang akun @trlf

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kereta Kencana

Kereta kencana yang membawa Kahiyang Ayu tiba di Gedung Graha Saba, Solo, yang merupakan tempat berlangsungnya akad nikah dengan Bobby Nasution.

Pernikahan putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu, dengan Bobby Nasution, diawali prosesi kirab kereta kencana menuju lokasi pernikahan. Masing-masing calon pengantin menggunakan empat kereta kencana. Sejumlah ruas jalan yang dilalui ditutup sementara. Kereta kencana yang mengantarkan Kahiyang-Bobby ke lokasi pernikahan dikawal Polwan dan TNI.

Untuk calon mempelai pria, Bobby Nasution, rute kirab kereta kencana dimulai dari Hotel Alila menuju lokasi pernikahan di Gedung Graha Saba Buana, Solo. Iringan empat kereta kencana akan melintasi Jalan Slamet Riyadi dan persimpangan RS Panti Waluyo.

Selama iringan kereta berjalan, arus lalu lintas dari arah barat ditutup dan dialihkan ke Jalan dr Soeharso. Selanjutnya iringan kereta melintasi Jalan Ahmad Yani melewati Bundaran Patung Wisnu Mahanan menuju Gedung Graha Saba Buana. Arus kendaraan dari Jalan Adi Soecipto menuju perempatan Manahan ditutup sementara.

Sedangkan rute kirab empat kereta kencana yang membawa calon mempelai perempuan Kahiyang Ayu dan keluarga, bertolak dari kediaman pribadi Presiden Jokowi langsung menuju Graha Saba Buana, yang berjarak hanya 300 meter.

Prosesi kirab kereta kencana dikawal ratusan polisi wanita dan prajurit wanita TNI. Mereka mengenakan busana adat dan menjadi pagar pagar betis di sepanjang jalan, baik yang dilalui calon mempelai wanita maupun calon mempelai pria.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.