Sukses

Banyak XMax dan TMax, Komunitas Yamaha NMax Ganti Nama

Komunitas wartawan pengguna Yamaha NMax, Journalist NMax Community (JNC), kembali mengadakan touring ke Lembang, Bandung. Ada apa?

Liputan6.com, Jakarta - Komunitas Pengguna Yamaha NMax yang berprofesi sebagai wartawan, Journalist NMax Community (JNC) kembali mengadakan touring. Kali ini ke Lodge Maribaya, Lembang, Bandung. Dengan mengusung tema Touring Lagi, tercatat sebanyak 19 anggota JNC berpartisipasi dalam perjalanan kali ini.

Mengawali perjalanan dari DDS Cempaka Putih, Jakarta Timur, seluruh peserta touring dilepas langsung oleh Executive Vice President PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Dyonisius Bety.

Perjalanan menuju Lembang, melintasi jalur Bekasi, Cikampek, Purwakarta, Cikole hingga finish di Maribaya. Istimewanya, Eddy Ang selaku Deputy GM Marketing PT YIMM, turut serta dalam perjalanan touring bersama JNC menuju Bandung, Jawa Barat.

"Saya bangga, karena ternyata banyak sekali teman-teman jurnalis yang memilih Yamaha NMax. Terlebih lagi teman-teman mau melebur menjadi sebuah komunitas yang saya dengar adalah yang pertama di Indonesia," ujar Dyon saat melepas keberangkatan peserta touring lagi beberapa waktu lalu.

Hampir setiap pelaksanaan touringnya, JNC selalu membawa agenda yang istimewa. Begitu juga di touring kali ini, dengan agenda penggantian nama dari Journalist NMax Community (JNC) resmi berganti nama menjadi Journalist Max Community (JMC).

Penggantian nama ini dengan harapan, komunitas akan menjadi semakin besar, karena tidak lagi hanya membatasi teman-teman wartawan yang menggunakan NMax saja, tapi juga skuter matik (skutik) Maxi Yamaha lain.

Selain itu, touring kali ini juga membawa misi untuk melakukan restrukturisasi pengurus sekaligus mencari sekertaris jenderal (Sekjen) baru.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Ganti Sekjen

Selain itu, touring kali ini juga membawa misi untuk melakukan restrukturisasi pengurus sekaligus mencari sekertaris jenderal (Sekjen) baru.

Dalam proses demokrasi sederhana, terpilihlah Muhammad Ikhsan (Otospirit) sebagai Sekjen yang baru, menggantikan Sekjen sebelumnya, Zainal Abidin (Carmudi).

"Dengan perubahan nama dari JNC menjadi JMC, kami membuka kesempatan kepada rekan-rekan jurnalis pengguna Yamaha Max Series (NMax, XMax dan TMax) untuk bergabung bersama kami," sebut Muhammad Ikhsan, Sekjen JMC.

Lebih jauh Ikhsan menyebutkan bahwa touring kali ini juga punya tujuan untuk semakin mempererat hubungan antar anggota, sekaligus hubungan komunitas dengan Yamaha Indonesia yang selalu setia memberikan dukungan penuh kepada JMC.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.