Sukses

Tidak Hanya Indonesia, Yamaha NMax Juga Digemari di Luar Negeri

Untuk model yang paling digemari di luar negeri, Yamaha NMax masih jadi nomor satu dengan 79.610 unit, dan Honda BeAT dengan 73.964 unit.

Liputan6.com, Jakarta - Berbeda dengan penjualan sepeda motor secara domestik yang turun, untuk distribusi roda dua ke luar negeri sepanjang 2017 ternyata mengalami peningkatan.

Dari data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), yang diterima Liputan6.com, ekspor roda dua Tanah Air dari 284.065 unit di 2016 meningkat 51,7 persen menjadi 431.187 unit di 2017.

Jika di penjualan domestik Honda menjadi raja, berbeda dengan ekspor. Pasalnya, Yamaha kali ini lebih unggul dengan ekspor sebanyak 249.070 unit, baru disusul Honda 119.001 unit, TVS 32.793 unit, Suzuki 25.585 unit, dan Kawasaki 4.738 unit.

Sementara itu, untuk segmen yang paling banyak diekspor tetap dikuasai oleh skuter matik (skutik) dengan 55,83 persen atau 240.741 unit, lalu sport dengan 22,80 persen atau 98.325 unit, dan bebek atau underbone dengan 21,36 persen atau 92.121 unit.

Sedangkan untuk model yang paling digemari di luar negeri, Yamaha NMax masih jadi nomor satu dengan 79.610 unit, lalu Honda BeAT dengan 73.964 unit, Yamaha MX King dengan 38.700 unit, Yamaha R25 dengan 23.080 unit, dan Yamaha Vega Force dengan 23.000 unit.

Untuk peringkat selanjutnya, ditempati Yamaha Soul GT dengan 22.400 unit, Yamaha R15 dengan 19.400 unit, Honda Vario 150 eSP dengan 18.192 unit, Yamaha XMax 16.840 unit, dan Yamaha MT25 dengan 15.640 unit.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Honda BeAT raja di dalam negeri

Sepeda motor paling laris masih dipegang Honda BeAT dengan mampu terjual sebanyak 1.959.263 unit, disusul sang kakak Honda Vario yang terdistribusi 1.200.287 unit, dan Honda Scoopy 612.197 unit.

Setelah tiga besar ditempati Honda, Yamaha diwakili Mio M3 dan NMax ditempat ketiga dan keempat, dengan masing-masing terjual 312.109 unit dan 282.097 unit.

Posisi selanjutnya, kembali ditempati wakil Honda, dengan Revo yang terdistribusi sebanyak 152.479 unit. Kemudian, Yamaha Aerox diposisi selanjutnya dengan penjualan sebanyak 150.582 unit, disusul Honda Supra X 125 dengan 128.432 unit, dan terakhir Yamaha V-Ixion sebanyak 109.813 unit.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.