Sukses

New Toyota Yaris Resmi Meluncur, Ini yang Ditunggu Komunitas

Liputan6.com, Jakarta Kehadiran new Toyota Yaris rupanya mendapatkan perhatian khusus, terlebih bagi komunitas pengguna mobil hatchback tersebut yang tergabung dalam Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI).

Bertempat di lokasi peluncuran new Toyota Yaris di ballroom, Thamrin, Jakarta, Selasa (10/2/2018), sejumlah anggota komunitas memberikan respon positif akan hatchback tersebut. Tak terkecuali Ketua Umum TYCI, Irwan Danar Ranti Prasojo.

Kata Iwan, dengan diundangnya TYCI, maka hal itu menjadi jadwal yang ditunggu-tunggu para member karena sangat penasaran akan varian baru Yaris.

“Apalagi yang varian TRD Sportivo CVR, itu yang kami tunggu-tunggu karena menggunakan fitur paddle shift, jadi berbeda dengan model dulu,” ungkap Iwan saat ditemui awak media di peluncuran new Yaris.

Usai melihat langsung, Iwan menyatakan, tak hanya dirinya yang menyukai mobil tersebut. Sebab, dia dan 45 member TYCI yang turut hadir di acara peluncuran new Yaris merasa cukup memuaskan dengan desain penantang Honda Jazz tersebut.

Kata Iwan, new Toyota Yaris dianggap memiliki desain yang sangat cocok untuk gaya hidup anak muda yang energetic dynamic.

Dengan ubahan yang cukup mencolok, Iwan menuturkan, kenaikan harga Toyota Yaris facelift dengan range Rp 1,5 juta sampai Rp 3 juta dinilai masih cukup wajar.

Bahkan menurutnya kenaikan yang diberikan Toyota tak kalah menarik dengan perubahan beragam rombakan dan penyematan fitur di dalam new Toyota Yaris.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Ketangguhan New Yaris di Mata Konsumen

Dipasarkan sejak 2006 di Indonesia, Iwan mengaku dua tahun kemudian atau pada 2008 giliran dirinyalah yang akhirnya membeli mobil tanpa buntut tersebut.

Menurut Iwan, Yaris yang digunakan dirinya selain mampu memenuhi kebutuhan harian, ternyata sanggup dikendarai untuk perjalanan jauh ke luar kota.

“Jakarta-Surabaya pernah, bahkan Jakarta-Padang juga,” ucapnya.

Meski model Yaris terdahulu sudah berusia lebih dari 10 tahun, namun performa mobil tersebut tak kalah menarik.

Bahkan Toyota Yaris yang berada di tim Gazoo Racing berhasil menorehkan dua kali juara seri, yakni di Swedia dan Finlandia. Ini merupakan comeback luar biasa yang melebihi ekspektasi tim.

Sementara di Indonesia, melalui Haridarma Mannoppo, pembalap Toyota Team Indonesia, Toyota Yaris menjuarai 7 seri, atau seluruh seri Indonesia Touring Car Championship 1600 max (ITCC) pada kejuaraan Indonesian Sentul Series of Motorsport 2017 (ISSOM). Sementara pembalap kedua, Alinka Hardianti menempati posisi ketiga pada akhir kejuaraan tersebut.

 

 

 

 

3 dari 3 halaman

Tentang TYCI

Jika bicara TYCI, maka komunitas ini telah resmi didirikan pada 19 Agustus 2006. Lebih dari 10 tahun berdiri, TYCI mempunyai lebih dari 1.981 member yang tersebar di seluruh Indonesia.

Dengan memiliki anggota yang beragam, karena itu, beberapa agenda menjadi lancar, TYCI rutin mengadakan kegiatan internal seperti Jambore, Touring, Coaching Clinic, CSR, dan Gathering sehingga sesama member dapat saling berinteraksi dan menjalin tali silaturahmi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.