Sukses

India Gelar Pameran Otomotif Terbesar

Sejumlah produsen mobil dari seluruh dunia ikut serta dalam pameran bertajuk India Auto Expo 2012 akan berlangsung selama sepekan di New Delhi. Sebanyak 18 produsen mobil dan suku cadang global akan memamerkan produk-produk andalan terbaru mereka.

Liputan6.com, Mumbai: Ajang pameran otomotif terbesar di India resmi dibuka Kamis (5/1) kemarin. Sejumlah produsen mobil dari seluruh dunia ikut serta untuk meluncurkan mobil model terbaru dan konsep mobil masa depan di tengah perlambatan ekonomi global yang berasal dari krisis kredit Eropa.

Seperti dikutip Xinhua, Jumat (6/1), pameran bertajuk India Auto Expo 2012 akan berlangsung selama sepekan di New Delhi. Sekitar 1.500 perusahaan, termasuk 18 produsen mobil dan suku cadang global akan memamerkan produk-produk andalan terbaru mereka.

Pabrikan Jepang, Suzuki Motor, merajai pangsa pasar mobil berpenumpang di India tahun ini. Melihat perkembangan itu, Suzuki akan memamerkan model SUV terbaru yang ditargetkan khusus negara itu.

Pabrikan Jepang lainnya, Nissan Motor, juga berpartisipasi bagian dalam acara itu untuk kali pertama. Nissan mengumumkan rencananya untuk meluncurkan minivan untuk pasar India.

Ford, pabrikan asal Amerika Serikat, juga memamerkan model SUV terbarunya. Ford yakin model SUV ini bisa menjadi kunci utama dalam strategi pasar global. Beberapa pabrikan lainnya juga memamerkan berbagai jenis kendaraan, termasuk mobil berukuran kecil.

Penjualan mobil di India sempat terhenti sejak setengah tahun silam dikarenakan kenaikan harga suku bunga dan harga bahan bakar. Namun, para produsen mobil tetap memperkuat jaringan produksi dan penjualan di India. Mereka juga yakin pasar otomotif di India memiliki potensi pertumbuhan besar dalam jangka panjang.(BOG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.