Sukses

Mobil Berwarna Cerah Kini Jadi Tren

Pergeseran selera warna mobil ini disebabkan karena budaya pop dan tren yang berkembang di masyarakat.

Liputan6.com, California - Semakin beragamnya kalangan pengguna mobil saat ini mendorong pabrikan otomotif melakukan inovasi untuk memenuhi kebutuhan para konsumen. Salah satu aspek yang menjadi perhatian adalah warna mobil.

Jika sebelumnya para pembeli kebanyakan memilih warna-warna dasar seperti putih, kali ini warna tersebut mulai kehilangan peminat. Sebagai gantinya, warna-warna turunan seperti biru mulai populer.

Menurut laporan tahunan yang diterbitkan pemasok cat BASF, mobil-mobil terkini akan mendapat pilihan warna baru yang cerah. Pilihan warna baru yang sudah disiapkan meliputi merah, emas, silver, dan biru kehijauan, demikian dilansir Leftlanenews, Senin (27/7/2015).

"Warna yang memiliki karakter yang sangat kuat dan mendalam seperti biru akan semakin banyak peminat. Kami biasanya mempersiapkan 55 pilihan yang dikombinasikan dengan warna hambar untuk mendefinisikan diri mereka," ujar Paul Czornij, manajer teknis untuk grup Warna Excellence BASF.

Adapun pergeseran selera warna mobil ini disebabkan karena budaya pop, politik, dan tren yang berkembang di masyarakat. Lebih lanjut, pergeseran ini juga mencerminkan perasaan optimistis. Menurut prediksi, tren warna ini akan semakin berkembang pada 2019 mendatang.

"Konsumen ingin sesuatu yang berbeda dan menarik sehingga mereka rela menghabiskan uangnya untuk mengekspresikan diri dalam suatu bentuk investasi seperti mobil," tutup Czornij.

(ysp/ian)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini