Sukses

Lima Mobil Mewah yang Harganya `Cuma` Rp 1 Miliaran

Berikut adalah mobil mewah dengan kisaran harga antara Rp 1,5 miliar hingga Rp 2 miliar.

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa pabrikan membuat mobil yang sengaja diperuntukkan bagi kalangan jetset. Harganya fantastis, bisa mencapai angka miliaran rupiah.

Beberapa mobil dengan harga selangit ini didomonasi oleh merek-merek Eropa, seperti Mercedes-Benz, BMW, serta Audi. Tak ketinggalan merek Jepang pun ikut bermain di kelas ini.

Nah, Liputan6.commenghimpun mobil-mobil yang harganya Rp 1,5-2 miliar. Berikut ulasannya:

Mercedes Benz GL 400 - Rp 1,7 miliar

Mercedes Benz GL 400 adalah SUV premium yang pertama kali diluncurkan pada Juli 2014, bersamaan dengan model ML 400. Menurut laman resminya, mobil ini dibanderol dengan harga Rp 1,7 miliar off the road Jakarta.

GL 400 dibekali mesin enam silinder berkapasitas 2.996 cc yang menghasilkan tenaga sebesar 333 Tk. Mobil ini menawarkan fitur tujuh kursi penumpang. 

BMW 640i Coupé - Rp 1,58 miliar

BMW 640i Coupé hadir di Indonesia pada Agustus 2015. Adapula varian BMW 640i Coupé M Sport. Keduanya hadir dengan harga Rp 1,58 miliar dan Rp 1,7 miliar. Menurut data Gaikindo, hingga Oktober 2015 mobil ini telah terjual sebanyak 20 unit.

Mesin enam-silinder berkapasitas 3.0 liter yang didukung BMW TwinPower Turbo menjadi jantung mekanis pada model ini. Tenaga maksimum yang dihasilkan sebesar 320 Tk dan torsi 450 Nm. Didukung transmisi sport Steptronic delapan-percepatan, 640i sanggup melesat dari kecepatan 0-100 km/jam dalam 5,4 detik.

>> Klik laman selanjutnya

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Next

Audi Q7 - Rp 1,9 miliar

Audi Q7 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 1,9 miliar. Sampai Oktober lalu, Q7 telah terjual sebanyak 10 unit, di mana 6 unit terjual sekaligus pada Oktober lalu.

Di GIIAS lalu, generasi kedua SUV Q7 diperkenalkan dengan pilihan mesin bensin TFSI 3,0 liter, yang mampu hasilkan tenaga 328 Tk dan torsi 440 Nm.

New Lexus RX350 - Rp 1,6 miliar

New Lexus RX350 pertama kali diperkenalkan di Portland, Oregon, Amerika Serikat (AS) pada September lalu. Beberapa bulan setelahnya, RX350 sudah dapat dinikmati konsumen Indonesia dengan harga Rp 1,6 miliar.

Menurut laman Caranddriver, mobil ini dilengkapi dengan mesin V6 3,5 liter yang hasilkan tenaga 295 Tk dan 370 Nm. Kecepatan maksimal yang dapat diraih mobil ini adalah 200 km/jam.

Range Rover Evoque - Rp 1,6 miliar

Range Rover Evoque adalah SUV luxury yang dibuat oleh Land Rover, asal Inggris, yang juga merupakan bagian dari grup Tata Jaguar Land Rover. Mobil ini diproduksi sejak Juli 2011.

Mobil ini dibanderol dengan harga Rp 1,6 miliar. Menurut data Gaikindo, sejak Januari hingga Oktober lalu, Range Rover Evoque terjual sebanyak 39 unit, dengan penjualan tertinggi terjadi pada Februari.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini