Sukses

Selangkah Lagi Daihatsu Milik Toyota?

Toyota siap menggelontorkan dana sebesar US$ 3,2 juta untuk membeli sisa saham Daihatsu.

Liputan6.com, Tokyo - Raksasa otomotif asal Jepang, Toyota, saat ini berencana mengakuisisi sepenuhnya kepemilikan Daihatsu. Adapun saat ini Toyota telah memiliki saham mayoritas di Daihatsu sebesar 51,2 persen.

Dilansir Worldcarfans, produsen mobil terlaris di dunia empat tahun berturut-turut ini siap menggelontorkan dana sebesar US$ 3,2 juta untuk membeli sisa saham Daihatsu sesuai dengan harga pasar saat ini. Proses akuisisi yang dilakukan Toyota tersebut tidak menggandeng Suzuki, sehingga membantah rumor yang diwartakan harian bisnis Nikkei sebelumnya.

Hubungan antara Toyota dengan Daihatsu telah terjalin sejak 1967. Hubungan bisnis terus berlanjut pada 1998 ketika Toyota membeli saham mayoritas Daihatsu.

Nantinya, Toyota akan memiliki kontrol penuh dari Daihatsu dan dapat segera menggenjot kinerja merek tersebut. Ini dilakukan karena penjualan global Daihatsu sepanjang 2015 turun 13,3 persen.

Kondisi tersebut jelas berdampak pada penjualan keseluruhan grup Toyota yang turun 0,8 persen dibanding tahun sebelumnya menjadi 10,15 juta unit. Namun demikian, angka tersebut masih menjadi penjualan terbesar di dunia.

Kepemilikan saham oleh Toyota juga memungkinkan perusahaan meniru keberhasilan Renault di Pasar Eropa. Renault meluncurkan mobil-mobil murah dengan merek Dacia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini