Sukses

Maxindo Moto Ragu Bawa BMW G310R Masuk Indonesia

BMW G310R belum tentu masuk ke Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Penghujung 2015 lalu BMW Motorrad merilis G310R di EICMA Milan. Motor sport telanjang ini dibangun di India bekerja sama dengan TVS.

TVS juga membangun kembaran motor ini dengan nama Apache 310. Adapun motor ini bakal diperkenalkan di Indonesia pada semester  ke-2 2016.

Menanggapi hal tersebut, Joe Frans selaku CEO Maxindo Moto sebagai agen pemegang merek BMW Motorrad mengaku bila G310R juga ideal untuk market Indonesia. "Pasti, semua motor BMW itu bisa masuk ke Indonesia," ujar Joe di sela-sela kegiatan Pop Up Container, yang ditulis Selasa (22/3/2016).

Namun demikan, Joe mengaku belum bisa mengungkapkan rencananya membawa G310R ke Indonesia atau tidak. Ia juga menyebut bila jadwal G310R ini juga agak susah untuk masuk ke Indonesia.

"G310R saya belum bisa jawab, sorry ya. Karena rencana produknya, saya masih belum (bisa mengungkapkan)," ungkapnya.

BMW G310R didukung mesin satu silinder berkapasitas 313 cc. Tenaga puncak yang dihasilkan sebesar 34 Tk dengan torsi 28 Nm.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.