Sukses

Ahok Lebih Suka Land Cruiser Ketimbang Range Rover

Basuki Tjahaja Purnama yang lebih dikenal dengan Ahok, lebih memilih Toyota Land Cruiser setelah pensiun dari Gubernur DKI Jakarta nanti.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang karib disapa Ahok , ternyata adalah seorang penggemar otomotif. Hal ini terbukti melalui "selera" kendaraannya, yang sempat ia bicarakan kepada sejumlah juru warta.

Januari lalu, saat masih masa kampanye Pilgub DKI, Ahok mengatakan bahwa andai dirinya tidak terpilih lagi, ia berencana untuk berlibur bersama keluarganya menggunakan mobil Range Rover yang ia beli dari pendapatannya selama ini.

"Kalau saya enggak kepilih ya enggak apa-apa lah, saya mau jalan-jalan beli Range Rover," ujarnya kala itu.

Dan sekarang --menurut penghitungan cepat, Ahok memang kalah dari pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Dengan begitu nampaknya "cita-citanya" akan kesampaian, setidaknya pasca ia meletakkan jabatan pada Oktober nanti.

Namun demikian, nampaknya rencana membeli Range Rover kandas. Pasalnya, setelah melakukan uji coba (test drive), ia justru lebih memilih mobil asal Jepang yang juga punya kemampuan offroad. Toyota Land Cruiser.

"Udah test drive kayaknya masih enak Land Cruiser deh he he," kata Ahok, dikutip dari News Liputan6.com, Sabtu (22/4/2017).

Ya, Toyota Land Cruiser memang bukan mobil sembarangan. Harganya saja, menurut laman resminya, dimulai dari Rp 1,92 miliar.

Dengan harga setinggi itu, Ahok sudah bisa mendapat mobil yang mumpuni. Sektor mesinnya, yang berkubikasi 4.461 cc, keluarkan tenaga hingga 232 Tk. Unsur keselamatannya juga lengkap, dari mulai driver & passenger airbags, hingga ABS.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.