Sukses

Ketimbang Ferrari, Mantan Model Majalah Dewasa Ini Pilih Bajaj

Amanda Cerny, mantan model majalah dewasa Playboy, lebih suka Bajaj ketimbang Ferrari.

Liputan6.com, Jakarta - Ferrari merupakan salah satu mobil impian banyak orang. Jumlahnya sedikit karena memang harganya di atas mobil rata-rata, desain yang sporty, dan mesin yang galak, membuat pemiliknya "berbeda" dari penunggang kendaraan lain.

Tapi ini tidak berlaku bagi semua orang. Setidaknya bagi Amanda Cerny, mantan model majalah dewasa Playboy. Alih-alih Ferrari, ia lebih suka Bajaj.

Pernyataan ini, yang bisa jadi hanyalah lelucon, ia lontarkan di Instagram pribadinya, amandacerny. "Ketimbang Ferrari, saya mau minta ini (Bajaj)," tulis Amanda.

"Kalau penumpangmu tidak muntah... Kamu belum cukup agresif mengendarainya!! Vroom vroom and putt putt baby!" tambahnya.

Caption itu ia bubuhkan bersama beberapa foto yang menunjukkan Amanda jadi sopir Bajaj biru di halaman sebuah rumah. Sampai berita ini ditulis postingan tersebut sudah disukai lebih dari 500 ribu orang dan menjaring 2.700an komentar.

Amanda sendiri memang cukup familiar dengan kendaraan-kendaraan mewah. Melalui penelusuran di internet, ketika masih jadi model majalah dewasa ia kerap berpose bersama kendaraan-kendaraan mewah. Amanda juga diketahui punya Audi S5 Convertible.

Tidak hanya itu, tahun lalu, Amanda berduet bersama Justin Roberts, seorang Youtuber, mengendarai Bugatti Chiron berkelir hitam-kuning.

Foto dan video ini diambil di salah satu wilayah di Indonesia. Amanda memang ketahuan sudah beberapa hari tinggal di sini. Beragam aktivitas dilakukan Amanda selama berada di sini. Prilly Latuconsina, juga artis, berkesempatan menemaninya.

Simak juga video menarik di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bajaj

Bajaj roda tiga sendiri bukan barang baru bagi penduduk Jakarta. Puluhan tahun kendaraan ini menemani, dari yang berwarna oranye, hingga kini biru.

Malahan sekarang sudah ada Bajaj Qute, kendaraan roda empat dengan desain mungil asal India. Kendaraan ini menjadi pengganti bemo. Bentuknya yang lebih besar dari sepeda motor membuat Bajaj Qute dapat nyaman dan juga bisa membawa banyak barang.

Jika dibandingkan bemo, Bajaj Qute terkesan lebih modern dan futuristik, dimana bagian depan telah menggunakan dua headlamp berbentuk jajar genjang. Kendaraan ini juga terlihat ramping dengan desain empat pintu seperti mobil.

Bajaj roda empat ini memiliki dimensi panjang 2.752 mm, lebar 1312 mm dan tinggi 1652 mm, radius putar mencapai 3,5 meter dan bobotnya mencapai 450 kg.

Meski roda empat, ternyata kendaraan ini enggan disebut mobil, mereka pun menyebut masuk dalam segmen Quadri cycle atau moda transportasi empat roda. Bajaj Qute akan diuji coba sampai Septeber nanti.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.