Sukses

Begini Cara Memperlakukan Motor Kelir Doff

Cat dengan tekstur agak kasar ini memiliki perawatan yang gampang-gampang susah demi menjaga tekstur warnanya

Liputan6.com, Jakarta - Saat ini warna jenis matte atau doff mulai banyak diminati. Cat dengan tekstur agak kasar ini memiliki perawatan yang gampang-gampang susah demi menjaga tekstur warnanya.

Dijelaskan Enji, karyawan dari Restomax Moto Detailing, merawat cat doff itu diusahakan tidak kena polish atau wax. Menurutnya, cat jenis doff paling susah perawatannya.

"Perawatan doff itu jangan sampai kena polish dan wax, karena memberikan efek bercak putih. Selain itu, cat malah jadi mengkilap," bebernya saat berbincang dengan Liputan6.com, Selasa (17/11/2015).

Pria dengan sapaan Bule ini menjelaskan jika efek atau membuat warna yang pasti berubah. Oleh karena itu, punggawa pencucian motor yang berlokasi di Jalan Lebak Bulus 1, Jakarta Selatan ini melarang penggunaan sampo motor yang mengandung zat untuk mengkilapkan.

polishingwaxingdoff

"Untuk doff itu nggak masuk detailing, masuknya ke treament untuk melindungi warna. Cara merawatnya menggunakan cairan khusus dari Meguiars dan tidak boleh menggunakan mesin poles," terangnya.

Oleh karena itu, saat perawatan cat doff cairan tersebut perlu diusap secara merata ke seluruh bagian bodi dengan lap. Untuk perawatan harian juga hampir sama dengan cara dilap.

"Agar warna doff tetap terjaga maka perawatannya cukup disiram air bersih kemudian di lap jika kotor," tuntasnya.

(ysp/ian)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.